GpO5TpO9GUr0Gpd7GUYlBSz5Gd==
Light Dark
Cara Membuat Artikel Satu Ide Banyak Blog

Cara Membuat Artikel Satu Ide Banyak Blog

Cara Membuat Artikel Satu Ide Banyak Blog
Daftar Isi
×
Cara Membuat Artikel Satu Ide Banyak Blog-Gara-gara jarang Update 2 blog andalan saya peringkatnya turun drastis walaupun trafiknya stabil.Bagi penayang adsense sebenarnya tidak terlalu bermasalah karena yang penting trafiknya.Namun bagi anda yang ingin mencari penghasilan dari job review peringkat blog sangatlah penting terutama DA(Domain Authority) yang menjadi tolak ukur kepopuleran sebuah blog semakin tinggi semakin bagus.

Cara Membuat Artikel

Idealnya jika ingin mendapatkan job review DA blog minimal diangka 20 walaupun jika dibawah itu masih bisa mendapatkan job review cuma jarang yang mau.Blog saya sendiri baru merasakan 2 kali job review meskipun DA blognya baru 13.Saya sudah berusaha untuk meningkatkan DA blog sayangnya saya kewalahan mengurus 3 blog sekaligus biasanya saya bisa tiap hari update 1 artikel untuk 1 blog tapi sekarang agak susah paling ngebut 2 hari sekali.

Baca juga :
*Cara Mudah Mencari Ide Tulisan
*Cara Mudah Menjadi Blogger Produktif

Salah satu blog saya media kompilasi tadinya DA nya 13 tapi sekarang turun menjadi 9.DA sebesar itu membuat saya semakin sulit untuk mendapatkan Job Review.Kalau dibiarkan begini terus bisa-bisa peringkatnya semakin turun.Tak ada cara lain saya harus berusaha update artikel sesering mungkin untuk beberapa blog sekaligus.Timbul pertanyaan caranya bagaimana biar gampang menulis artikelnya maklum semuanya dilakukan sendiri?

Setelah berpikir keras akhirnya saya menemukan caranya yaitu dengan membuat banyak artikel dari satu ide.Percobaan pertama saya mencoba membuat artikel dengan ide dasar “Martabak Mini Manis”.Ide ini masih segar karena saya sedang merintis usaha kuliner martabak manis jadi User Experience nya lebih kental sehingga saya bisa dengan mudah membaut artikelnya dan gambarnya juga unik.

Berikut ini langkah-langkah yang saya lakukan :

1.Tentukan dulu kata kuncinya misalnya Usaha Martabak Mini
2.Ketik kata kunci tersebut di Google nanti akan muncul Google Sugest misalnya :
-Usaha Martabak Mini Unyil
-Proposal Martabak Mini Unyil

3.Lihat juga Search Related  (Pencarain terkait) di hasil penelusuran yang ada dibagian paling bawah,Misalnya :
-Contoh resep martabak unyil
-Harga jual Martabak Mini
-Harga cetakan Martabak Unyil
-Modal Usaha Martabak Manis

4.Mulai membuat artikel dengan kata kunci tersebut.Meskipun kata kuncinya Long Tail Keyword jika artikelnya berkualitas tidak menutup kemungkinan kata kunci pendek juga ikut masuk halaman satu.Keuntungan membidik Long tail keyword adalah persaingannya tidak ketat seperti kata kunci pendek sehinga kemungkinan mendapatkan trafik organik dari goolge cukup besar.Taruhlah anda bisa membuat 100 artikel Long Tail Keyword dan setiap artikel bisa mendatangkan 10 pengunjung perhari trafik blog anda bisa 1000 perhari.

Dalam membuat judul bisa sama dengan kata kunci atau diberi kata tambahan agar semakin menarik misalnya Contoh resep Martabak Unyil Terbukti Enak.

5.Terbitkan artikel ke setiap blog dengan Long tail keyword yang berbeda-beda.

Demikianlah Cara Membuat Artikel Satu ide Banyak Blog Semoga bisa membantu anda lebih produktif menulis terutama yang memiliki banyak Blog.Selamat Mencoba!      

0Komentar

Special Ads
Special Ads