DWISU.WEB.ID- Cara Membuat Channel YouTube yang Menghasilkan Uang. Bukan rahasia umum lagi kalau dari YouTube bisa menghasilkan uang bahkan kabarnya Atta Halilintar penghasilan dari youTube mencapai 22 Miliar, Woow...Fantastis bukan? Wajar saja jika sekarang ini banyak bermunculan channel--channel baru dengan topik video yang bermacam-macam tak terkecuali dari kalangan artis.
Itulah mengapa saya yang tadinya hanya ngeblog saja lama-lama tergiur untuk menghasilkan uang dari YouTube. Sebenarnya sih saya sudah lama memiliki channel YouTube hanya saja tidak diniatkan untuk menghasilkan uang tapi sekedar untuk memperjelas artikel diblog yang saya tulis.
Pada bulan Maret 2017 barulah saya mulai mencoba menghasilkan uang dari YouTube melalui sebuah channel baru yang saya buat. Dalam perjalanannya channel tersebut sukses menghasilkan uang untuk pertama kalinya yang ditandai dari pembayaran dari Google yang dikirimkan kerekening saya. Lumayan jumlahnya meski Cuma sejutaan saja.
2 tahun mencoba peruntungan dari YouTube membuat saya jadi tahu seperti apa kondisi per-YOUTUBE-an terutama aturan mainnya. Nah dari sinilah ide untuk membuat channel lain muncul. Saya mencoba menngunakan tehnik ngeblog yang saya pakai dimana saya memiliki blog lebih dari satu tapi terkadang topiknya sama hanya berbeda narasinya.
Dwi Sugiarto Channel |
Channel saya satu sudah menghasilkan uang meski sedikit dan saya berpikir kenapa tidak mencoba menghasilkan uang dari channel lain? Jadi saya bisa membuat video dengan topik seperti channel yang satunya lagi.
Nah...kebetulannya lagi channel saya yang pertama kali saya buat subscribenya sudah mencapai 400 an. Insya Allah saya akan mulai mengupload video secara teratur dengan mengambil topik seperti channel yang sudah dimonetisasi tentu tidak sama persis malah duplikat konten jadinya.
Baca Juga :
Potensi Penghasilan dari Blog dan YouTube 2019
Situs Studio YouTube Tidak Bisa Diakses Ini Solusinya
Akhirnya Chanel YouTube DiApprove Review Cuma 20 Hari
Lalu Bagaimana Cara Membuat channel YouTube yang menghasilkan uang? Simak informasi berikut ini :
1. Penuhi Syarat Monetisasi YouTube
Sebuah channel yang akan dimonetisasi harus memenuhi syarat yang ditentukan oleh YouTube yaitu channel harus memiliki 1000 subscriber dan 4000 jam tayang yang dihitung selama 1 tahun. Syarat lainnya adalah memenuhi kebijakan YouTube.Ada hal yang menarik diakhir tahun ini dimana YouTube menerapkan kebijakan baru yaitu setiap channel harus menentukan video yang diunggahnya apakah dibuat untuk anak-anak atau bukan. Jika Anda nantinya ingin menghasilkan uang saya sarankan untuk membuat video yang tidak ditujukan untuk anak-anak, Kenapa demikian? Karena nantinya video yang ditujukan untuk anak-anak iklannya akan dibatasi bahkan tidak muncul sama sekali.
Channel saya baru memiliki 400 subscriber dan 1000-an jam tayang jadi masih jauh dari syarat yang ditentukan oleh YouTube. Tapi dichannel tersebut memang saya jarang uploaf jadi wajar jika jam tayangnya masih kecil tapi saya optimis jika saya rutin mengunggah video lama kelamaan jumlah penayangannya akan naik dan tembus 4000 jam.
Setelah channel memenuhi syarat maka akan memasuki masa review dan jika disetujui maka channel tersebut bisa dimonetisasi atau menghasilkan uang.
2.Membuat video unik
Penghasilan dari YouTube dihitung berdasarkan jumlah tayangnya atau klik iklannya jadi semakin banyak penontonnya apalagi nontonnya sampai habis maka penghasilannya juga akan semakin besar. Itulah mengapa creator (Pemilik channel) harus membuat video seunik mungkin, ide boleh sama tapi cara penyajiannya yang beda.Salah satu tips untuk membuat video yang unik adalah video yang dibuat berdasarkan hobi atau minat misalnya kalau hobinya otomotif videonya tentang otomotif atau kalau hobi masak video tentang resep masakan. Perbanyak video yang berisi tutorial karena biasanya banyak dicari penonton.
Untuk mempercantik video Anda edit videonya dengan sofware editing baik pakai komputer atau HP Android. Saya sendiri menggunakan software VSDC Free untuk komputer saya. Dengan bantuan software Anda bisa menambahkan intro, backsound, efek video, edit audio dan masih banyak lagi.
3.Memperbanyak video
Dengan bermodalkan 100 an video dan 3000 subscriber saja saya sudah bisa gajian dari YouTube apalagi jika videonya ribuan? Tentunya penghasilannya juga akan semakin besar. Salah satu tips agar videonya bisa banyak adalah dengan membuat video berdurasi pendek yaitu 5-10 Menit. Saya sarankan sih 10 menit karena nantinya iklan bisa tampil ditengah video namun jika kurang dari 10menit maka iklan akan tampil diawal video saja.
Buat video yang saling berkaitan sehingga nantinya pengunjung tertarik untuk menontonnya misalnya saja saya beli Modem kemudian saya buat video unboxingnya lalu saya buat juga video cara menggunakannya. Perhatikan juga kemauan penonton jika banyak yang request video yang sama sebaiknya buat video tersebut.
Jangan lupa juga pahami cara kerja mesin pencari YouTube sehingga tidak asal-asalan dalam membuat Judul, Thumbnail Video, Deskripsi hingga Tag. Sungguh Rugi jika Anda sudah banyak mengunggah video tapi viewnya kecil.
Itulah tutorial tentang Cara membuat Channel YouTube yang Menghasilkan Uang. Oh ya Jika Anda berkenan Mampir ya ke Dwi Sugiarto Channel Disini dan Subscribe juga. 1 Subcribe bagi saya cukup berharga.
0Komentar
Berkomentarlah sesuai topik No Link No Spam